... Dibalik Sakitnya Melahirkan ~ Pendidikan Dan Ilmu Pengetahuan
Jam Digital

Rabu, 27 April 2022

 

Proses kelahiran adalah kondisi yang amat berat bagi ibu. Saat itu ibu yang akan melahirkan menghadapi nyeri yang amat sangat, tanpa tahu kapan nyeri berakhir, disertai kekhawatiran atas keselamatan anak dan dirinya. Sungguh amat berat.

Namun di balik gentingnya kondisi tersebut, Allah Ta’ala siapkan hadiah yang amat indah. Banyak tinjauan medis menunjukkan keuntungan bagi ibu dan anak dibalik nyeri saat melahirkan. Selain itu, masa-masa genting tersebut adalah salah satu waktu mustajabnya doa.
أَمَّنْ يُجِيبُ الْمُضْطَرَّ إِذَا دَعَاهُ وَيَكْشِفُ السُّوءَ وَيَجْعَلُكُمْ خُلَفَاءَ الْأَرْضِ ۗ أَإِلَٰهٌ مَعَ اللَّهِ ۚ قَلِيلًا مَا تَذَكَّرُونَ
“Atau siapakah yang mengabulkan (doa) orang yang dalam kesulitan apabila ia berdoa kepada-Nya, dan yang menghilangkan kesusahan dan yang menjadikan kamu (manusia) sebagai penghuni bumi yang menggantikan makhluk sebelumnya? Adakah sesembahan yang haq selain Allah? Amat sedikit kalian mengambil pelajaran.” (QS. An-Naml ayat 62).
Maka hendaknya ibu memohon kepada Allah Ta’ala kemudahan dalam proses persalinan. Di antara caranya ialah  dengan membaca beberapa wirid yang diajarkan oleh Nabi Shallallahu ‘alaihi wasallam, misalnya:

اَللَّهُمَّ لاَ سَهْلَ إِلاَّ مَا جَعَلْتَهُ سَهْلاً، وَأَنْتَ تَجْعَلُ الْحَزْنَ إِذَا شِئْتَ سَهْلاً

“Ya Allah, tidak ada kemudahan kecuali apa yang Engkau jadikan mudah. Sedang yang susah bisa Engkau jadikan mudah, apabila Engkau menghendakinya.”
(HR. Ibnu Hibban dalam kitab Shahih-nya no. 2427 (Mawaarid), Ibnus Sunni no. 351. Al-Hafizh berkata: Hadits di atas sahih, dan dinyatakan shahih pula oleh Abdul Qadir Al-Arnauth dalam Takhrij Al-Adzkar oleh Imam An-Nawawi, h. 106)
Ada pula dzikir yang lebih pendek

اَللَّهُ اللَّهُ رَبِّي، لاَ أُشْرِكُ بِهِ شَيْئًا

(Allaahu, Allaahu Rabbii Laa usyriku bihii syai-aa)
Diriwayatkan oleh Abu Dawud, Ibnu Majah dan lainnya dari Asma binti ‘Umais Radhiyallahu ‘anha dia berkata, “Rasulullah bersabda kepadaku, “Maukah engkau aku ajarkan beberapa kalimat yang bisa engkau ucapkan saat ditimpa kesusahan dan kesempitan? –atau saat berada dalam kesusahan dan kesempitan:  “Allah.. Allah adalah Rabbku, aku tidak mempersekutukan-Nya dengan sesuatu apapun.” (H.R Abu Dawud, shahih)
Selain doa-doa khusus tersebut, saat menghadapi sakit dan gentingnya proses kelahiran, ibu beserta keluarga hendaklah memohon segala kebaikan dunia maupun akhirat. Termasuk memohon ampunan atas dosa-dosa, memohon keshalihan keturunan, keberkahan rizki, kesehatan, serta taufik dan hidayah untuk istiqomah beribadah kepada Allah Ta’ala.

0 comments:

Posting Komentar

Pages

Total Tayangan Halaman

Diberdayakan oleh Blogger.

Popular Posts